Headlines News :

Website Baru

Website SDIT Alam Harapan Ummat sudah berganti alamat menjadi sdit.harumpbg.com. Klik disini untuk masuk ke website baru.
Home » , , » Antologi Puisi kelas 3 Ustman bin Affan

Antologi Puisi kelas 3 Ustman bin Affan

Written By sditalamharum on Selasa, 04 Maret 2014 | 20.28




Setiap anak adalah luar biasa. Saya yakin, dalam diri mereka telah dibekali Allah SWT dengan potensi yang luar biasa. Dalam dirinya tersembunyi mutiara, namun seringkali kita tak menyadarinya, karena yang kerap nampak di mata kita hanya lumpur hitam nan pekat. Sehingga tak jarang kita temui label-label kenakalan yang begitu mudah kita lekatkan pada diri mereka. Padahal sejatinya tiap anak memiliki potensi diri masing-masing, tugas kita sebagai pendidik tak lain adalah memfasilitasi dalam menggali dan mengembangkan potensi yang mereka miliki.
SDIT Alam Harum Purbalingga bekerja sama dengan FLP Kids Purbalingga mempersembahkan antologi puisi. Antologi puisi ini adalah hasil goresan pena mungil mereka, mengasah potensi linguistik yang mereka miliki. jangan Tanya soal keseharian mereka. Mereka pun selayaknya anak-anak pada usia bocah yang asiik bermain lengkap dengan karakter yang mereka miliki pula. Namun tiap pekan di kelas menulis pena-pena mereka menari, mengukirkan sejarah karya. Jujur saja, saya seringkali iri ketika menemani mereka menulis. Terlintas dalam batin saya, jaman saya seusia mereka, boro-boro’ menggoreskan pena melukiskan karya, saya asiik main karet gelang dan orang-orangan kertas :)

Akhirnya saya ingin mengucapkan selamat dan terimakasih bagi semua anak-anak yang luar biasa, yang telah melukiskan karya. Karena karya kita inspirasi dunia. [Aeni]
Bagi yang mau memesan antologinya, buruan pesan di http://mizan.com/buku_selfpub/aku-dan-ibu-sebuah-antologi-puisi-anak.html
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Copyright © 2012. SDIT ALAM HARAPAN UMMAT PURBALINGGA - All Rights Reserved
Design by EDU Themes Special Education Web Design